Masyarakat Solo yang penasaran dengan railbus, sebentar lagi bisa terobati. Sebab, kereta yang berada di PT INKA Madiun tersebut, akan diambil Pemkot untuk dibawa ke Kota Bengawan pada Kamis malam. Warga yang ingin menyaksikan secara langsung bisa melihatnya saat perayaan HUT Kota Surakarta, Minggu mendatang.
Menurut Kabid Angkutan Dinas Perhubungan (Dishub), Sri Indarjo, railbus akan diperkenalkan ke publik bertempat di depan Loji Gandrung, Jalan Slamet Riyadi. “Nanti akan diduetkan dengan bus tingkat wisata. Jadi, Pemkot akan memperkenalkan dua transportasi ke masyarakat, yaitu railbus dan bus tingkat.
Perkenalan dua moda itu, lanjut dia, akan dikonsep soft launching oleh Wakil Menteri Perhubungan Bambang Susantono. Sebelum diluncurkan, akan ada kirab budaya terlebih dulu dengan menampilkan Solo Batik Carnival (SBC) mulai Kotabarat, berjalan kaki menuju depan Loji Gandrung. “Pak Wamenhub rencananya didaulat untuk meluncurkan keduanya. Saat diluncurkan, posisi railbus berada di atas rel, sedangkan bus tingkat berjajar di sampingnya. Keduanya juga ditutup kain dulu sebelum diluncurkan.
Ditambahkan, setelah diperkenalkan ke warga, bukan berarti kedua moda tersebut langsung bisa dioperasikan. Pasalnya, Pemkot masih menunggu serah terima dari Kemenhub dan MoU dengan PT KA. “Setahu kami, serah terima masih sekitar tiga bulan lagi. Soalnya masih butuh penyempurnaan.